Sensitif, Matthew Blak-blakan tentang Perbedaan Tim PUBG Mobile Indonesia dengan Thailand

thumbnail matthew

Perbedaan Tim PUBG Mobile Indonesia dengan Thailand

matthew sebut perbedaan tim thailand dan indonesia
Photo via: MATETEW GAMING

BACA JUGA: EVOS Redface Ingin Bermain Satu Tim dengan BTR Zuxxy

Melalui sebuah video di kanal YouTube pribadinya, Matthew, menjelaskan perbedaan di antara tim Indonesia dengan Thailand. Ia berpendapat kalau saat ini, esports Indonesia secara umum fokus pada sisi entertainment daripada kompetitif.

“Oke ini mungkin agak sedikit sensitif apa yang gua bilang ya, tapi gua akan ngomong blak-blakan lah di konten ini. Menurut gua yang berbeda antara Indonesia dan Thailand tadi itu adalah di sisi esports-nya sendiri.

Di negara Indonesia menurut gua terlalu besar entertainmentnya. Gua gatau ini benar apa enggak tapi ini pendapat gua doang, mungkin bisa benar bisa salah,” ujar Matthew.

BACA JUGA: Inilah Nasib Nama Bigetron Red Aliens jika Roster Aslinya Sudah Habis

Matthew juga menambahkan gambaran mengenai dampak yang ditimbulkan dari lebih besarnya sisi entertainment pada dunia esports.

“Tapi memang pasar industri esports Indonesia itu jadi fokusnya terlalu besar ke entertainment, di mana value sebuah player juga enggak cuma dari jago doang sekarang, dari besarnya pendukung dia juga apa semua segala macam yang bikin pecah fokus gitu takutnya nurun ke playernya juga ya.

Di mana mereka jadinya kepecah fokus oh ternyata untuk jadi player yang “sukses” oh ternyata kuncinya tuh bukan dari jago, tapi gimana caranya juga bisa mencari market sebanyak-banyaknya. Itu yang gua takutkan terlestarikan sampai ke depan-depan ya, mudah-mudahan enggak,” tambah Matthew.

BACA JUGA: BTR Genfos Bocorkan Gaji Pertamanya di Dunia Esports

Walaupun begitu, Matthew tetap berharap kalau ke depannya scene esports Indonesia bisa lebih fokus dan mengedepankan sisi kompetitifnya.

“Mudah-mudahan bisa balik lagi di mana Indonesia juga bisa fokus banget ke esportsnya banget. Jadi tim-tim ataupun player-player yang jago itu lebih ke-filter lagi, lebih terasah lagi, dan lebih terfokuskan lagi sih,” harap Matthew untuk esports Indonesia.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad

Pages: 1 2