Tim yang akan Diwaspadai Svafvel di PMPL ID Fall 2022

Svafvel PMPL Fall 2022

PMPL ID Fall 2022 semakin dekat, para tim dan player terlihat sudah mulai mempersiapkan diri, siapa yang Svafvel waspadai dari scrim yang sudah dilakukan?

Persiapan ini tentunya dibutuhkan dalam rangka mematangkan strategi tim. Selain itu, persiapan juga dibutuhkan untuk memperkuat chemistry para player, khususnya bagi tim yang memiliki player baru di dalamnya.

Ketika sedang berdiskusi bersama Anang dan Matthew dalam live stream YouTube-nya, Svafvel menyebutkan empat tim yang akan ia waspadai di PMPL ID Fall 2022.

BACA JUGA: Map Livik Hadir di PMPL ID Fall 2022, El Dogee Beri Saran Kepada Penyelenggara

Empat Tim akan Svafvel Waspadai di PMPL ID Fall 2022

Svafvel Gaming
Photo via : Svafvel Gaming

Tim pertama yang Svafvel sebut adalah Voin. Menurut Svafvel, Voin sudah mendapatkan momennya sejak musim kemarin. Terbukti dengan pencapaian Voin yang bisa sampai ke babak play in PMPL SEA Spring 2022.

Faktor lain yang membuat Svafvel mewaspadai mereka adalah saat ini Voin dilatih oleh mantan pelatih dari NFT yaitu Capt. Dengan pengetahuan dan pengalamannya melatih NFT selama satu tahun, bisa jadi Capt menyiapkan counter strategi untuk melawan NFT.

Tim selanjutnya yang akan Svafvel waspadai adalah Boom. Secara spesifik Svafvel akan mewaspadai semangat dari Boom, khususnya dari tiga player baru Boom yaitu Okta, Reizy, dan Yummy.

“Nah itu tiga darah segar ga sih? Nah itu yang menurutku diwaspadai itu semangatnya sih. Semangat mereka bertiga itu yang baru-baru masuk itu pasti beda sama kita-kita yang udah 6 seasons,” jelas Svafvel.

BACA JUGA: Alasan Ryzen Masih Rehat di PMPL ID Fall 2022

PMPL Fall 2022
Photo via: PUBG Mobile Esports

Evos menjadi tim ketiga yang disebut oleh Svafvel. Dengan penambahan Lapar ke dalam roster, Evos dianggap sebagai tim yang menyusahkan. Ia bahkan menjuluki Evos sebagai “Preman Pinggiran” karena ciri khas mereka yang suka bermain di pinggir zona.

Terakhir Svafvel menyebutkan BTR sebagai tim yang akan ia waspadai. Pengalaman Svafvel bermain bersama beberapa punggawa BTR di SEA Games Vietnam 2021 menjadi penyebab kewaspadaannya.

“Kalo misalnya kaya Genfos, Luxxy, apalagi kalo misalnya Ryzen main tuh karena aku udah main sama mereka tuh kaya wih ternyata gini loh main sama mereka, apalagi nanti ngelawannya gitu loh,” ungkap Svafvel.

BACA JUGA: Sosok Dibalik Kepindahan Genfos dari Platform PUBG PC Mobile

Menurut kalian apakah keempat tim tersebut akan benar-benar menyulitkan NFT? Atau justru NFT yang akan menyulitkan mereka?

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTubeInstagramFacebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.