Tersingkirnya Tim Tuan Rumah dan TEAM TEAM di ESL One Mumbai 2019


ESL One Mumbai 2019 kini telah memasuki babak hidup dan mati untuk tim yang berada di lower bracket. Tidak tanggung-tanggung, 3 tim harus mengakhiri perjuangan mereka di pertandingan hari ini.

Sumber: ESL Dota 2

Pertandingan dimulai antara tim tuan rumah, Signify melawan TNC Predator, perwakilan dari region SEA. Perbedaan pengalaman benar-benar terlihat di pertandingan ini.

Game pertama sukses dimenangkan TNC dengan cukup mudah berkat permainan Weaver dan Templar Assassin. Mereka sukses mengambil game pertama di menit 32.

Tidak berbeda dengan game sebelumnya, game kedua TNC juga bermain dominan. Kehadiran Lina yang sukses mendapat 17 kill di game ini sukses membawa TNC lolos ke babak selanjutnya.

Sumber: ESL Dota 2

Sedangkan pertandingan kedua mempertemukan The Pango, perwakilan dari region Eropa melawan compLexity, perwakilan dari region Amerika.

The Pango sempat memimpin di awal game namun kehadiran Terrorblade mampu membawa compLexity berhasil comeback dari game yang membuat mereka sukses mengamankan game di menit 46.

The Pango berhasil membayar kesalahan mereka di game pertama dengan sukses mengambil game kedua di menit 27.

Kombo push dari Juggernaut dan Shadow Shaman sukses membawa The Pango berhasil mengambil game ketiga di menit 20. Raihan tersebut membuat mereka berhasil lolos ke babak berikutnya.

Pertandingan terakhir mempertemukan TNC Predator melawan TEAM TEAM yang sebelumnya ke lower bracket usai takluk dari Mineski.

Kombo dari Drow Ranger dan Outworld Devourer sukses membawa TNC berhasil mengambil game pertama di menit 35.

Sedangkan game kedua, TIMS yang memainkan Rubick bermain sangat baik berkat permainannya yang mampu mencuri skill penting seperti Ravage dan Black Hole. Ia sukses membawa TNC meraih game kedua di menit 44.

ESL One Mumbai 2019 akan berakhir hari ini dengan menyisakan Natus Vincere yang kembali bertemu dengan Keen Gaming di final lower bracket. Pemenangnya bakal bertemu dengan Mineski di grand final.


Leave a Reply