Tak Lengkapi Pemain, Quincy Crew Terpaksa Berikan Kemenangan Gratis di ESL One Hamburg!

quincy crew esl hamburg

Resmi dimulai kemarin (22/10), Quincy Crew nampaknya telah mendapati masalah serius pada ESL One Hamburg 2019 dengan harus melewatkan pertandingan pertama mereka melawan NiP.

Disampaikan langsung melalui Twitter ESL Dota 2 selaku pihak penyelenggara, Quincy Crew yang datang dengan status tim undangan ini harus terpaksa kalah WO ketika melawan Ninja in Pyjamas di hari pertama pelaksanaan setelah tidak bisa melengkapi kelima pemainnya.

Sebenarnya, Quincy Crew tidak mutlak langsung kalah 2 pertandingan. Mereka sempat diberikan kesempatan untuk bertanding di game kedua karena salah satu pemainnya mengalami alasan kesehatan.

Tetapi, hingga waktu yang telah ditetapkan, personil Quincy Crew tidak kunjung lengkap dan inilah yang menyebabkan Ninja in Pyjamas mendapatkan kemenangan gratisnya di pertandingan pertama mereka.

Walaupun harus wo pada pertandingan pertama, kondisi Quincy Crew yang akhirnya memaksa CCnC harus digantikan oleh SumaiL ini akhirnya mampu membaik serta mereka dapat bertanding di pertandingan kedua melawan Gambit Esports.

Berkesesudahan dengan skor 1-1, Gambit Esports yang berhasil mencuri poin terlebih dahulu di game pertama akhirnya mampu diimbangi YawaR dan kawan kawan pada game kedua setelah duet Gyrocopter dan Drow Ranger yang digunakan adik-kakak YawaR dan SumaiL mampu mendominasi pertandingan.

quincy crew esl hamburg
Sumber : ESL

Sementara itu, Quincy Crew sendiri masih bakal memiliki jadwal dua pertandingan lagi di hari di mana mereka akan menantang Wind and Rain serta tim pemuncak klasemen sementara yaitu TNC Predator.

Tentunya, kita harapkan kejadian yang dialami oleh Quincy Crew di hari pertama ini tidak akan berlangsung pada pertandingan selanjutnya sehingga baik Quincy Crew ataupun siapapun lawannya nanti, mampu mendapatkan hasil sesuai permainan terbaiknya di ESL One Hamburg.


Leave a Reply