Sosok Ceb di Balik Performa OG Divisi CS:GO yang Gemilang

Ceb CSGO

Baru-baru ini kancah CS:GO internasional sedang panas-panas karena persaingan antara OG dan juga Evil Geniuses di BLAST Pro Series Spring 2020.

OG dan Evil Geniuses yang notabennya terkenal di Dota 2 dan juga memiliki persaingan yang panas di Dota 2, kini terus berlanjut hingga di CS:GO.

Pada BLAST Pro Series Spring 2020, Evil Geniuses dan OG Esports berada satu grup di grup C. Kedua tim terhitung bertemu sebanyak 2x dengan hasil akhir OG Esports yang mendominasi dengan skor 2-1.

EG vs OG
Sumber: BLAST Premier

Rupanya dibalik performa OG CS:GO yang mulai membaik, disitu ada seorang Ceb dibelakangnya yang berhasil membuat moral tim OG CS:GO meningkat.

Ceb yang menjuarai The International 2 kali berturut-turut (TI8 dan TI9) bersama OG yang kini telah tidak aktif lagi menjadi roster OG Dota 2 terlihat menonton pertandingan OG CS:GO.

BACA JUGA: AXX, Srikandi Dota 2 Tiongkok Berikan Komentar Mengenai PSG.LGD

Kapten OG, CS:GO yaitu Aleksib pun mengatakan kepada VP Game saat diwawancarai bahwa mereka sangat beruntung memiliki Ceb sebagai pelatih mereka.

Aleksib OG
Sumber: VP Game

Berapa banyak Ceb terlibat untuk membantu kalian dengan mentalitas antara permainan? Karena aku selalu melihatnya berjalan kembali dan berbicara dengan kalian ketika semuanya sudah berakhir.

“Banyak, jujur. Saya menghormatinya karena cara dia berbicara, cara dia bisa memotivasi orang sangat “tidak nyata”. Saya tidak pernah bertemu orang seperti dia,” jelas Aleksib.

Tampaknya tim-tim CS:GO harus mulai mengawasi perkembangan dari OG karena Ceb sebagai pelatih memang mempunyai kapabilitas menaikan moral tim dan analisis yang baik.

Editor: Yubian Asfar


Leave a Reply