SFI Zet Hades Juarai Dunia Games Pro League!


Turnamen Dunia Game Pro League (DGPL) tahap final telah resmi usai pada tanggal 27 April 2019 lalu.

Pada tahap final tersebut mempertemukan 12 tim Free Fire yang berasal dari 6 tim Dunia Game Qualifier, 4 tim dari Free Fire Master Garena, serta 2 lainnya dari Dunia Game Campus League.

Turnamen ini diselenggarakan oleh Telkomsel yang telah berjalan sejak Januari 2019 lalu.

Hasil gambar untuk dunia game pro league free fire
Sumber: DuniaGames

“Di sana pelanggan atau siapa pun, nggak mesti pelanggan Telkomsel bisa meng-create turnamen online sendiri, me-manage sendiri terus bisa sistem ticketing, di sana baik free maupun berbayar,” ungkap Head of Digital Games Product Management Telkomsel Rezaly Surya Afhany seperti dilansir dari detik.com.

12 tim ini akan dipertemukan dalam 7 ronde, di mana tim dengan poin terbanyak menjadi pemenangnya. Poin akan didapatkan dari jumlah kill ataupun Booyah!

BACA JUGA: Terkendala Visa, LEGIJA Gantikan XANTARES di Tim BIG Selama IEM Sydney

Total hadiah uang tunai yang diperebutkan adalah Rp 500 juta dengan pembagian juara pertama mendapatkan Rp 250 juta, juara kedua Rp 100 juta dan juara ketiga Rp 50 juta, juara empat Rp 30 juta, juara 5 Rp 20 juta, juara 6-8 Rp 11 juta, dan juara 9-12 Rp 7 juta.

Sumber: Detik.com

SFI Zet Hades pun keluar sebagai pemenang. Tim ini sempat berada di peringkat 4, namun di ronde ketiga, SFI Zet Hades berhasil membuat booyah.

SFI Zet Hades berhasil mengumpulkan 2.340 poin dan berhak atas uang tunai sebesar Rp 250 juta.

Editor: Yubian Asfar


Leave a Reply