Sering Salah, Ini Arti Poke di Dalam Mobile Legends

Hero Poke Mobile Legends

Dalam sebuah game tentu kalian menemukan ada banyak istilah-istilah yang mungkin baru untuk kalian, salah satunya adalah poke di dalam game Mobile Legends dan berikut arti dari poke.

Bagi para pemain yang sudah sangat sering bermain game Mobile Legends tentu sudah mulai mengenal banyak sekali istilah-istilah yang hanya bisa kalian temukan dalam game MOBA.

Seperti farming, lane, taunting, flanking, dan lain-lainnya. Poke juga merupakan sebuah istilah baru hanya saja kata poke merupakan istilah yang mungkin jarang kalian temukan.

BACA JUGA: Tanggapan Emperor Mengenai Rehatnya RRQ Lemon

Arti Poke Dalam Mobile Legends!

Hero Poke Mobile Legends

Poke merupakan istilah yang bisa kalian temukan bukan di dalam match Mobile Legends, tetapi berada di role hero Mobile Legends. Beberapa pemain pasti cuma hanya mengetahui role-role umum.

Role umum itu seperti Fighter, Assassin, Mage, Support, dan Tank, tetapi nyatanya masih ada beberapa role lagi yang mungkin tidak diketahui seperti poke.

Pada umumnya dalam game Mobile Legends, poke merupakan speciality yang diberikan kepada hero yang memiliki damage yang lumayan besar, dan bisa memberikan damage nya dari kejauhan.

BACA JUGA: RRQ Pou Ungkap Asal Usul IGN Unik Miliknya

Dengan berada di jarak yang tidak dekat dengan musuh, dipastikan kalian bisa mencicil atau jika diartikan ke Indonesia “mencolek” musuh untuk menipiskan darah mereka.

Biasanya juga hero yang memiliki speciality poke, akan memiliki cooldown yang singkat, sehingga bisa diberikan berkali-kali ke musuh. Di early game, hero ini akan memiliki cooldown yang masih terbilang lama.

Kalian harus membangun item dengan benar untuk menjadikan hero poke menjadi sangat sakit dan bermanfaat di dalam sebuah pertarungan. Karena jika sudah sakit, poke bisa saja menjadi core.

BACA JUGA: GPX Beri Bocoran Pemain Baru Lewat Siluet, Mirip Mantan Pemain Aerowolf

Chang'e Poke

Salah satu contoh hero poke yang belakangan ini sedang terkenal adalah Chang’e atau Kimmy. Kedua hero tersebut bisa memberikan damage yang cukup besar dari jarak jauh.

Nah, jadi inilah arti dari istilah Poke di dalam Mobile Legends. Bagi kalian semua yang merasa sangat cocok untuk bisa memainkan hero poke bisa kalian coba sekarang lho!

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad


Leave a Reply