Para pemain Rainbow Six: Siege Indonesia patut bergembira karena adanya kompetisi berskala regional yang bertajuk RUN ‘N’ GUN 4 NATIONS. Pasalnya, seperti nama kompetisinya, turnamen ini nantinya akan mempertandingkan tim-tim terbaik dari kualifikasi 4 negara yaitu Thailand, Singapura, Filipina, dan Indonesia.
Turnamen kualifikasi untuk Indonesia yang diselenggarakan oleh Aerowolf Organizer bersama dengan R6 Indonesia Community dan didukung oleh AMD, Acer Predator, Adata, dan Corsair ini akan memberikan total hadiah sebesar Rp.5 juta.
Selain mendapatkan hadiah berupa uang tunai, 4 tim teratas juga akan menjadi perwakilan Indonesia melawan 3 negara lainnya yang kami sebut di atas.
Buat kalian yang merasa jago bermain R6S, kalian masih bisa mendaftar karena masa Indonesian Qualifier-nya masih dibuka sampai tanggal 29 Maret 2018 di tautan ini. Untuk setiap tim yang ingin berpartisipasi di sini juga diharuskan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.100 ribu / tim.
Sedangkan untuk aturan mainnya, turnamen ini akan menggunakan mode TDM Bomb (5v5) dengan sistem Double Elimination dan sesuai dengan standar ESL untuk Rainbow Six: Siege.
https://wp.revivaltv.id/opini/rainbow-six-siege-esports/
Untuk daftar peraturan yang lebih lengkap, kalian bisa membacanya di tautan ini. Untuk informasi lebih lanjut, kalian juga bisa bergabung dengan server Discord komunitas R6 Indonesia atau menghubungi langsung Contact Person yang diberikan di post tadi di atas.
Menariknya, selain R6S, event RUN N GUN 4 NATIONS INDONESIAN QUALIFIER ini juga akan mempertandingkan PUBG karena memang nampaknya Aerowolf Organizer sedang gencar-gencarnya mendongkrak popularitas PUBG di Indonesia.
Untuk turnamen PUBG nya, kalian bisa mendaftar gratis di tautan ini yang dibuka sampai tanggal 30 Maret 2018.