[GUIDE] Razor Genshin Impact: Rekomendasi Senjata dan Artifact Terbaik

razor genshin impact

Razor Genshin Impact – Razor adalah karakter yang memiliki elemen Electro sekaligus pengguna Claymore juga di Genshin Impact. Bagi para pemain Genshin Impact, Razor seringkali dijadikan sebagai alternatif seandainya tidak memiliki Diluc atau justru menjadi prioritas karena suka dengan elemen Electro.

Razor ini merupakan karakter yang sangat kuat ketika dijadikan DPS, akan lebih kuat lagi jika kalian menggunakan senjata dan artifact yang tepat untuknya. Tentu Claymore menjadi salah satu alasan mengapa DPS menjadi kian penting.

https://preview.redd.it/0r7l3zgc52q51.png?width=1920&format=png&auto=webp&s=4291c0467cc0301e47265de5e8ae3514bd0cd2e5
Sumber: Mihoyo

Pada kesempatan kali ini ini, RevivalTV akan memberikan rekomendasi senjata dan artifact Razor di Genshin Impact. Sebelumnya, kami juga telah membahas [GUIDE] Diluc Genshin Impact: Rekomendasi Senjata dan Artifact Terbaik, bagi kalian yang masih kebingungan mencari build yang cocok untuk Diluc.

Nah, bagaimana dengan Razor, tentu kamu yang menyukai Anak Serigala ini bisa mencobanya. Tanpa basa-basi lagi, langsung saja ke pembahasannya!

Rekomendasi Senjata Razor Genshin Impact

razor genshin impact
Sumber: Mihoyo

Senjata Bintang 5

  • Wolf’s Gravestone: Meningkatkan base ATK sebesar 20% yang penting untuk serangan biasa kepada musuh. Serangan biasa kepada lawan dengan HP kurang dari 30% akan meningkatkan base ATK semua tim sebanyak 40% selama 12 detik. Efek ini aktif setiap 30 detik. [Direkomendasikan]
  • Skyward Pride: Senjata ini akan meningkatkan seluruh damage sebesar 8% setelah menggunakan elemental burst, lalu serangan normal atau charged akan menciptakan efek vacuum blade yang menghasilkan 80% damage kepada musuh di jalur. Bertahan selama 20 detik dengan serangan vacuum blade tersebut.

Senjata Bintang 4

  • Prototype Aminus: Pada saat serangan normal atau Charge Attack memiliki chance sekitar 50% untuk menimbulkan tambahan damage sebesar 240% kepada musuh dengan cakupan area kecil. [Direkomendasikan]
  • Serpent Spine: Setiap 4 detik, karakter yang ada di dalam pertempuran dapat menghasilkan 6% damage lebih besar dan menerima 3% damage lebih besar. Efek tersebut bisa ditumpuk sampai 5 stacks dan tidak akan reset meski karakter keluar dari field, namun jika terkena damage akan mengurangi 1 stack.
  • Rainslasher: Meningkatkan damage kepada musuh yang terkena Hydro atau Electro sekitar 20%. [Direkomendasikan]
  • Sacrificial Greatsword: Selepas memberikan damage kepada musuh dengan Elemental Skill, maka ada kemugkinan sekitar 40% skill yang dimiliki untuk refresh cooldown. Efek ini hanya bisa digunakan satu kali setiap 30 detik.
  • Royal Greatsword: Selepas memberikan damage kepada musuh, akan meningkatkan critical rate 8% yang bisa ditumpuk hingga 5 stacks. Critical damage akan menghapus seluruh stock.

BACA JUGA: [GUIDE] Komposisi Tim Terkuat di Genshin Impact

Senjata Bintang 3

  • Bloodtainted Greatsword: Meningkatkan damage terhadap musuh yang terkena Pyro atau Electro sebesar 12%. [Direkomendasikan]
  • Debate Club: Setelah menggunakan elemental skill, serangan normal atau charged maka menghasilkan tambahan serangan 60% dalam area kecil. Efek ini bertahan 15 detik dan damage tambahan hanya bisa keluar setiap 3 detik. [Direkomendasikan]

Rekomendasi Artifact Diluc Genshin Impact

razor genshin impact
Sumber: Mihoyo

Thundering Fury Set [Direkomendasikan]

  • 2 set: Bonus Electro Damage +15%
  • 4 set: Meningkatkan damage yang disebabkan oleh Overloaded, Electro-Charged dan Superconduct sebesar 40%. Efek ini memicu pengurangan cooldown Elemental Skill selama 1 detik.

Gladiator’s Finale Set [Direkomendasikan]

  • 2 set: Attack +18%
  • 4 set: Apabila pengguna artifact menggunakan Pedang, Claymore atau Polearm, maka dapat meningkatkan damage serangan normal sebesar 35%.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Karakter Bintang 4 Terbaik di Genshin Impact!

Martial Artist Set

  • 2 set: Meningkatkan damage serangan normal dan charged sebesar 15%.
  • 4 set: Selepas menggunakan Elemenntal Skill, dapat meningkatkan damage serangan normal dan charged sebesar sekitar 25% selama 8 detik.

Heart of Bravery set

  • 2 set: Attack +18%
  • 4 set: Meningkatkan damage sebesar 30% terhadap musuh dengan HP lebih dari 50%

Nah jadi itulah rekomendasi senjata dan artifact yang bisa kamu gunakan kepada Razor kesayangan. Ingat, tips ini hanya sebagai DPS karena faktanya, memang hero atau karakter yang menggunakan Claymore masih didominasi sebagai seorang DPS, bukan untuk support.

razor genshin impact
Sumber: Mihoyo

Juga ingat bahwa tier list atau hero dengan bintang 5 tidak sepenuhnya bisa berguna, sebaliknya bintang 4 juga tidak sepenuhnya ‘ampas’. Razor merupakan salah satu hero yang bisa menjadi alternatif atau pilihan utama di segi DPS.

BACA JUGA: [GUIDE] 12 Tips & Trik Bermain Genshin Impact Untuk Pemula!

Semua kembali ke tangan pengguna, mau meningkatkan Diluc, atau Razor? Suka elemen Electro atau Pyro?

Bebas, asalkan gacha kamu tidak biru, wkwk.


Leave a Reply