Perbedaan EVOS Cr1te dan Luminaire Menurut Zeys

Zeys Perbedaan Luminaire Cr1te

Zeys ungkap perbedaan dari dua midlaner milik EVOS Legends, yakni Cr1te dan Luminaire yang sama-sama masuk dalam roster MPL Season 9.

Performa EVOS di MPL Season 9 cukup baik. Meski kalah ketika menghadapi BTR tempo lalu, EVOS masih bisa cukup bermain apik dengan roster-nya di minggu pertama MPL ini.

BACA JUGA: Zeys Bicarakan Peluang Wannn dan LJ Kembali ke MPL Pada Season 9

Komposisi yang diatur oleh sang coach, Zeys sudah diperhitungkan secara matang. Khususnya jika membicarakan mengenai role yang sama dari segi roster.

Terdapat dua midlaner milik EVOS Legends yang diyakini sangat baik dalam mengisi roster MPL Season 9 saat ini. Luminaire dan Cr1te, bagaimana perbedaan dari keduanya jika dilihat oleh Zeys sang coach tim ‘Macan Biru’?

BACA JUGA: Lawan ONIC di Week 2 MPL Season 9, RRQ Clay Waspadai Pemain Ini!

Perbedaan EVOS Cr1te dan Luminaire

Photo via MPL

BACA JUGA: Dapat Jersey Asli, Ternyata EVOS Pica Fans Berat Tim OG

Sosok midlaner yang selama ini terlihat di panggung MPL ialah Luminaire. Namun, pada MPL Season 9 ini, Cr1te telah berhasil meyakinkan Zeys untuk diberikan kesempatan bermain.

Melalui media partner MPL, Zeys mengungkapkan adanya perbedaan yang cukup jelas dari kedua midlaner tersebut. Khususnya pada bagian komunikasi dan cara bermain.

“Mungkin lebih ke orangnya, kalau Luminaire kan orangnya sering ngomong dan kasih info gitu. Kalau Cr1te orangnya lebih ke menggendong timnya.” Tutur Zeys oada RevivaLTV.

BACA JUGA: EVOS Zeys Buka Suara Soal Banyak Instagram Hilang di Industri Esports

Cara bermain saat di atas panggung, dari dua midlaner EVOS sangat berbeda. Luminaire adalah tipikal yang suka berbicara banyak, sedangkan Cr1te fokus pada permainan.

Dua pemain EVOS Legends ini sudah sangat baik menurut Zeys. Sehingga, ia pun tak salah memberikan kesempatan pada keduanya untuk mengisi roster EVOS Legends di MPL ID Season 9 ini.

BACA JUGA: Pendapat Butsss Tentang Sanz Jadi Midlaner ONIC di MPL ID Season 9

Bagaimana menurut sobat RevivaL? Apakah kalian melihat perbedaan lainnya dari Luminaire dan Cr1te?

Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad