Patiphan Absen di VCT Stage 3 Karena Cidera, X10 Menyerah?

Patiphan Caiwong

Patiphan “Patiphan” Caiwong pemain dari tim X10 Esports dan juga salah satu duelist yang ditakuti di skema kompetitif VALORANT Asia Tenggara.

Tidak sampai disitu, bahkan Patiphan juga tampil menakutkan di VCT Masters Reykjavik sebagai wakil dari SEA.

X10 Esports' Patiphan "Patiphan" Chaiwong competes at the VALORANT... News  Photo - Getty Images
Photo via Gettyimages

Performa yang apik, membuat Patiphan juga dinobatkan sebagai MVP hari ketiga pada turnamen tersebut. Patiphan juga membawa X10 Esports mengalahkan tim terkuat dari region Jepang yaitu Crazy Racoon.

Namun, beberapa hari yang lalu Patiphan menyampaikan kabar yang tidak sedap untuk penggemarnya. Ia harus absen di kualifikasi stage 3 VCT Challengers Thailand dan digantikan oleh coach mereka, Zeus.

Hal ini dilakukan di karenakan dia mendapatkan cedera serius di pergelangan tanggannya. Dia mengatakan hal ini melalui Discord X10 Esports dan mengatakan,”Saya tidak akan bermain di kualifikasi apapun. Zeus akan menjadi penggantiku saat aku istirahat, tolong jangan membencinya dan timku. Ini adalah keputusan kami dan hanya itu yang bisa kami lakukan untuk saat ini! Maaf.

Melalui cuitan di twitternya, patiphan menyampaikan juga bahwa dia telah mengalami kondisi ini 7 bulan. Hal ini dipaksakan olehnya lantaran dia merasa cederanya tidak bisa mengurangi performa baiknya di kompetitif VALORANT.

Namun sekarang dia harus menerima keadaan dan istirahat sampai waktu yang tidak bisa ditentukan. Dia akan kembali sesuai dengan seberapa cepat dia dia bisa pulih dari cedera yang dialaminya sekarang ini.

BACA JUGA: Kalahkan BOOM, ONIC Severine: Match Terseru Dalam Hidup Gua

Pertama-tama saya tidak bisa berlari di Berlin dengan tim saya karena cedera pergelangan tangan saya. Saya sudah bermain dengannya (cedera) selama 7 bulan sekarang dan inilah saatnya untuk benar-benar menjaga diri saya sendiri. Saya tahu saya seharusnya tidak bermain selama beberapa bulan terakhir ini, tetapi saya tidak bisa berhenti berpikir berlebihan jadi saya memutuskan untuk pergi sejauh yang saya bisa dan saya kira ini adalah batasnya sekarang.

Cedera itu sama sekali tidak memengaruhi performa saya, tetapi ini semua tentang kepercayaan diri saya. Terakhir saya tinggal bersama tim dan semoga saya akan kembali lebih cepat. Saya minta maaf karena saya memaksakan diri dan mengecewakan anda semua, See you all at worlds,” ungkapnya.

Semoga Patiphan cepat sembuh ya sobat RevivaL dan bisa menghibur kita dengan taunting-nya yang nyeleneh dan lucu.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTubeInstagramFacebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad


Leave a Reply