Daftar Lengkap Tim yang Lolos Open Qualifier TI8 Dota 2 Regional China

Open Qualifier TI8 Dota 2 Regional China

Sedikit berbeda dengan kawasan lainnya, regional China tidak ditangani langsung oleh Valve namun oleh Perfect World Games. Namun mereka juga telah menyelesaikan 2 gelombang Open Qualifier untuk regional China.

Berikut ini adalah daftar tim yang lolos ke Regional Qualifier untuk wilayah Cina.

THE INTERNATIONAL 2018 OPEN QUALIFIER #1 – CHINA

Image Courtesy: Liquipedia

Kawasan Tiongkok memang sedang sangat bagus di ajang kompetitif Dota 2. Open Qualifier 1 Cina juga diikuti oleh tim-tim yang cukup populer seperti:

  • Keen Gaming.Luminous
  • Keen Gaming
  • EHOME
  • iG Vitality
  • Sun Gaming
  • LGD.Forever Young
  • Newbee Young

Sayangnya, salah satu tim legendaris dari Tiongkok, EHOME (yang berada pada puncak kejayaannya saat masa BurNIng) hanya mampu melaju sampai babak 8 besar saat mereka dikalahkan oleh iG Vitality dengan skor telak 2-0.

Team Serenity pun berhak lolos setelah mengalahkan CDEC Gaming di partai terakhir. Sedangkan Keen Gaming yang lolos setelah mengalahkan iG Vitality. Di penentuan posisi ketiga, CDEC Gaming berhasil mengalahkan iG Vitality.

THE INTERNATIONAL 2018 OPEN QUALIFIER #2 – CHINA

Image Courtesy: Liquipedia

Qualifier kedua untuk wilayah Cina juga sudah selesai digelar. Tim-tim yang cukup punya nama namun belum lolos di kualifikasi pertama juga ikut kembali.

Sayangnya, bagi EHOME, mereka kembali gagal. Newbee Young yang satu organisasi dengan Newbee yang telah mengamankan kursi di ajang utama (berkat DPC poin) pun harus takluk oleh LGD.Forever Young (LGD FY).

Tim yang beruntung di kualifikasi kedua kali ini adalah saudara muda dari PSG.LGD yang juga langsung lolos ke TI8. Pasalnya, LGD FY yang sempat gagal di kualifikasi pertama berhasil lolos di kualifikasi kedua.

Selain LGD FY, 2 tim lain yang lolos dari kualifikasi kedua dari Cina ini adalah For The Dream dan Young Dumb.

Tim Peserta Regional Qualifier TI8 Regional Tiongkok

Image Courtesy: Liquipedia

Dengan hasil 2 kualifikasi tersebut, telah ditemukan 8 tim yang siap tanding di Regional Qualifier TI8 untuk kawasan Tiongkok. Kedelapan tim tersebut adalah:

  1. Invictus Gaming (Direct Invite)
  2. Team Serenity (Q1)
  3. Keen Gaming (Q1)
  4. CDEC Gaming (Q1)
  5. For The Dream (Q2)
  6. LGD Forever Young (Q2)
  7. iG Vitality (lolos karena tidak jadi didiskualifikasi)

Dari 8 tim tersebut, hanya ada 2 tim yang berhak maju ke ajang utama TI8. Kira-kira siapa ya?


Leave a Reply