Hormati yang Berpuasa, Ninja Matikan Cam Saat Makan Selama Ramadhan

Ninja

Salah satu streamer twitch ternama, yaitu Tyler “Ninja” Blevins baru-baru ini mendapatkan pujian berkat perilakunya.

Ninja terlihat mematikan cam-nya saat melakukan streaming Fortnite di akun twitch pribadinya.

Hal itu sontak membuat Ninja mendapatkan pujian dari fansnya yang sedang menyaksikan aksinya di twitch tersebut.

Hal itu bermula saat ninja sedang melakukan aktivitas streaming Fortnite seperti biasa di hari pertama ramadhan.

Karena lapar, Ninja pun memutuskan untuk istirahat dan makan di depan cam. Selagi Ninja sedang makan, banyak penonton yang beragama islam menulis di live chat bahwa mereka sedang menjalankan ibadah puasa.

Ninja yang sadar setelah diberitahu penontonnya langsung mematikan cam dan juga meminta maaf. Selanjutnya Ninja mengatakan bahwa dirinya akan mematikan cam saat sedang makan, selama bulan ramadhan.

ninja hormati fans islam
Sumber: Redbull

Sampai saat ini, omongan dirinya untuk mematikan cam saat makan selama bulan ramadhan tetap ditepati.

Dirinya bahkan sempat ditanya oleh salah satu streamer lain, yaitu Faze Cloak saat bermain bersama. Cloak menanyakan makanan apa yang sedang dia nikmati.

BACA JUGA: 3 Mid Laner yang Bersinar pada Main Event MSI 2019!

Namun, Ninja tidak menghiraukan pertanyaan Cloak dan mengatakan bahwa dirinya tidak ingin membahas soal makanan selama bulan ramadhan.

ninja hormati fans islam
Sumber: Twitch

Apa yang dilakukan oleh Ninja tentu menunjukan toleransi untuk fans muslimnya, dan dirinya mendapatkan pujian dan hormat atas sikapnya tersebut.

Bagaimana tanggapan sobat Revival mengenai sikap toleransi Ninja? sepertinya sikap toleransi Ninja bisa dicontoh streamer lain nih.

Editor: Yubian Asfar


Leave a Reply