Morph & Bigetron Bertemu Kembali di Grup A VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers

Grup A Paling Ditunggu

Kedua tim besar ini sering sekali berhadapan, Morph & Bigetron bertemu kembali di grup A VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers.

Pertandingan babak grup yang akan diselenggarakan tepat pada tanggal 11 Februari 2022 ini, menjadikan sebuah tontonan menarik bagi penggemar nantinya.

16 partisipan yang terdiri dari tim besar dan underdog akan bertanding pada VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers, untuk lolos ke babak playoffs turnamen tersebut.

Selain kehadiran Boy With Love yang merupakan tim baru tetapi memiliki pemain veteran, terdapat beberapa kejutan lain nantinya pada turnamen ini.

BACA JUGA: Akuisisi Pancada e Amigos, Inilah Roster Baru Milik LOUD

Alasan Grup A Menjadi yang Paling Ditunggu Penggemar

Grup A VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers
Foto via: Instagram/valorantindonesia_1up

Setelah 16 tim dibagikan secara acak, grup A menjadi pusat perhatian karena terdapat 3 tim besar, yakni BOOM, Morph dan Bigetron yang akan bertanding nantinya.

Apalagi dengan melihat ada suatu grup yang mempertemukan el clasico versi VALORANT Indonesia, yaitu Bigetron dan Morph karena sering sekali berhadapan di turnamen resmi.

Disebut sebagai grup neraka oleh para penggemar, akan menjadi ajang pembuktian bagi Team Frog sebagai salah satu tim underdog yang akan bertahan dengan melawan 3 tim besar tersebut.

BACA JUGA: Jadwal Dimulainya Seluruh Regional VCT 2022: Stage 1

Turnamen VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers yang mempertemukan Morph dan Bigetron

Selain babak grup VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers, terdapat beberapa turnamen VCT 2021 yang mempertemukan dua tim besar ini, yaitu:

  • VCT 2021: Indonesia Stage 2 Challengers 1 (Quarterfinal)
  • VCT 2021: Indonesia Stage 2 Challengers 2 (Quarterfinal)
  • VCT 2021: Indonesia Stage 2 Challengers 3 (Semifinals)
  • VCT 2021: Indonesia Stage 3 Challengers 1 (Semifinals)
  • VCT 2021: Indonesia Stage 3 Challengers 2 (Bronze Final)

Kedua tim memiliki roster yang berbeda dari sebelumnya, pertandingan pada babak grup sebagai penentu siapa yang lebih kuat dan berkembang pesat nantinya.

BACA JUGA: Setelah 1 Bulan Tidak Aktif, SasuKe Resmi Tinggalkan Futbolist

Bagaimana menurut sobat Revival tentang mematikannya grup A dan juga pertemuan kembali antara Morph dan Bigetron?

Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad