Khufra El Clasico EVOS Antimage Dihujat: Enggak Pernah Pakai di Scrim

EVOS Antimage Khufra

Terlihat menggunakan Khufra dan mengalahkan RRQ Hoshi di el clasico MPL Season 9, ternyata Antimage memandang hero tersebut sulit.

Pertarungan antara dua tim besar di MPL Indonesia telah berlangsung pada MPL ID Season 9 sekarang, dengan EVOS Legends berhasil mengalahkan RRQ Hoshi yang memiliki Lemon di dalamnya.

Game terakhir pun terlihat sangat seru, dengan Miya yang digunakan Lemon, dan juga Antimage yang memainkan Khufra.

Meskipun menang, ternyata Antimage mengaku jika hero tersebut sangat sulit untuk digunakan.

BACA JUGA: Rekomendasi Item Miya ONIC CW, Peraih Savage Pertama MPL ID Season 9

Antimage Mengaku Khufra Sulit Digunakan

Khufra Antimage
Images: Mobile Legends

Melalui live streaming yang ia lakukan bersama Jonathan Liandi dan Rekt, Antimage kembali menggunakan hero tanker dalam ranked match mereka.

Jonathan dan Rekt pun juga sempat membahas sedikit mengenai Khufra sang exp laner yang belakangan ini sempat banyak dibicarakan.

BACA JUGA: Analisis KB Melihat Terkait Pergerakan Miya Lemon di Akhir War El Clasico MPL Season 9

Antimage mengaku jika dirinya sama sekali tidak pernah menggunakan hero tersebut sama sekali di scrim, dan tentu saja dirinya kaget disuruh memilih Khufra pada game penentuan melawan RRQ Hoshi.

Itu gua enggak pernah latihan Khufra, tiba-tiba disuruh main Khufra. Malah jadi tepuk tangan kan. Lagian disuruh Khufra, di scrim pun enggak pernah pake,” ujar Antimage.

BACA JUGA: Penjelasan Rekt dan Luminaire Tentang Miya Milik Lemon di El Clasico

Antimage Khufra
Photo viaL Nimo TV EVOS Antimage

Ia juga mengaku ternyata hero ini sangat sulit untuk dimainkan, maka dari itu beberapa ultimate-nya saat melawan RRQ Hoshi sempat tidak kena. Dari situlah Khufra “tepuk tangan” Antimage sempat viral.

Susah ternyata hero ini ya setelah gua pikir-pikir lagi, enggak segampang yang gua pikirkan guys,” lanjutnya.

Rekt yang menggunakan Khufra juga di pertandingan pertama terlihat lebih lancar, dan ia sempat memberikan kesulitan bermain hero tersebut.

BACA JUGA: RRQ Clay Utarakan Kenapa Skylar Kembali Bermain Menggantikan Lemon

Hero ini harus bisa membuat momen menggunakan kombo ultimate dan flicker secara bersamaan, agar bisa mendapatkan musuh dalam sekali serang. Kombo tersebut sulit karena kalian harus mengarahkan skill dan spell tersebut ke arah yang berlawanan, serta timing yang tepat.

Skill ulti sama flicker nya yang susah soalnya berlawanan arah gitu,” ujar Rekt.

BACA JUGA: Peluang Rebellion Menuju Playoffs MPL Season 9 Menurut RRQ Clay

Nah, bagaimana menurut kalian sobat RevivaL, apakah ada dari kalian yang sudah sangat lihai bermain Khufra?

Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad