DreamHack Umumkan Turnamen Mingguan untuk Tim Amatir Dota 2!


Sejak pemberlakuan musim Dota Pro Circuit atau turnamen major dan minor, banyak tim-tim amatir yang tidak bisa berkembang untuk mendekati turnamen resmi Valve.

Walaupun banyak turnamen Dota 2 berseliweran, tetap saja tim-tim tersebut tidak memiliki kesempatan untuk merasakan bagaimana rasanya bermain di lingkungan yang lebih kompetitif.

Melihat situasi tersebut, DreamHack mengumumkan seri turnamen mingguan yang telah dibuka sejak tanggal 1 Agustus 2019 hingga 29 September 2019 mendatang.

Turnamen mingguan tersebut bertajuk DreamHack Weekly tersebut akan mempunyai total hadiah sebesar US$9.000. Akan ada 16 kualifikasi yang berlangsung selama dua bulan, dengan pemenang dari masing-masing kualifikasi akan bertarung dalam 2 final bulanan pada bulan Agustus dan September.

BACA JUGA: Reza Arap Adakan Turnamen Dota Underlords Mingguan!

Hasilnya nanti akan ditentukan 8 tim final yang maju ke acara grand final yang dijadwalkan pada tanggal 29 September 2019.

Hasil gambar untuk dreamhack weekly tournament
egamersworld.com

Untuk babak kualifikasi, tetap akan mendapatkan uang di mana tim yang menang akan menerima US$250, runner-up akan menerima US$150 dan tim yang berada di posisi ketiga akan mendapatkan US$75.

Selain itu, DreamHack akan menjadi tuan rumah setiap hari Rabu di 2 turnamen, yaitu turnamen US$100 Midweek Madness, dan turnamen 1v1 US$50.

DreamHack Weeky
Sumber: DreamHack

Jika sobat Revival tertarik, maka sobat Revival bisa melakukan pendaftaran secara gratis di challengermode. Tidak ada batasan regional, namun, semua lobi akan di-host di server Eropa.

Delapan tim yang akan maju ke acara grand final ditentukan sebagai berikut:

  • 2 kali pemenang bulanan
  • 2 kali runner-up bulanan
  • 2 kali peringkat tertinggi dari Agustus / September (bukan pemenang bulanan atau runner-up)
  • 2 kali kualifikasi Terbuka

Leave a Reply