Lebih Populer Daripada Artifact, Valve Ingin Akusisi Dota Auto Chess!


Dota Auto Chess menjadi custom games fenomenal yang terdapat pada game Dota 2.

Bahkan Dota Auto Chess mengalahkan pamor Artifact, salah satu game besutan Valve sendiri.

Hal itu dibuktikan dengan Dota Auto Chess mendapatkan 4 juta subscribers setelah 1 bulan perilisannya.

Sumber: Steam Community

Melihat Dota Auto Chess yang berhasil membuat ekosistem esportsnya sendiri layaknya Warcraft III DotA costum map, valve akhirnya tertarik dengan costum games ini.

Valve tampaknya ingin mengakusisi Dota Auto Chess untuk dibuatkan gamenya tersendiri dan mengkomersilkannya.

Informasi ini dilansir dari situs VP Esports yang mengatakan bahwa Valve menawarkan dukungan untuk mengembangkan Dota Auto Chess dan membuat judul gamenya sendiri.

Sumber: Dota 2

Ketertarikan Valve untuk mengakusisi Dota Auto Chess dianggap karena Artifact ‘tidak laku’.

Bahkan Artifact hanya mencapai 60.740 pemain yang sejak dari bulan Januari 2019, angkanya tidak bertambah.

BACA JUGA: PT Dua Kelinici Resmi Sponsori Dua Tim Esports Besar Indonesia!

Tentu hal itu sangat berbanding terbalik dengan Dota Auto Chess yang sudah menyentuh angka 4 juta pemain.

dota auto chess valve
Sumber: Steamcharts

Jika memang benar Valve akan mengakusisi Dota Auto Chess dan membuat gamenya tersendiri, itu adalah hal yang bagus untuk mengembangkan Dota Auto Chess.

Namun perlu diperhatikan bahwa, jangan sampai nantinya Dota Auto Chess ini berakhir seperti Artifact yang bisa dikatakan tidak progresif, dan yang jelas jangan jadikan Dota Auto Chess sebagai game pay-to-win!

Editor: Yubian Asfar


Leave a Reply