Akun Dota 2 EternalEnVy Di-banned Selama 6 Bulan!


Apa yang sobat Revival rasakan ketika mengetahui akun Dota 2 sobat Revival di ban oleh Valve karena menerima banyak report dari pemain lain?

Tentunya sobat Revival akan merasakan jengkel karena untuk beberapa waktu, tidak bisa bermain Dota 2 selama waktu yang telah ditentukan.

Baru-baru ini, akun Dota 2 di ban menghampiri salah satu atlet profesional Dota 2 yang sudah cukup dikenal, yaitu EternalEnVy.

Twitch EE
Sumber: Twitch

Tak main-main, akun milik EternalEnVy ini telah di ban oleh Valve selama 6 bulan lamanya, sehingga EE (panggilan EternalEnVy) tidak bisa menggunakan akunnya.

Di ban-nya akun EE ini dikarenakan akun tersebut banyak menerima report dari pemain lain sehingga sistem dari Valve melakukan ban.

Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa EE memang kerap melakukan permainan yang toxic ketika melakoni pub match.

BACA JUGA: EternaLEnVy Siapkan Tim Baru Pasca The International 9

Bahkan, di turnamen sekalipun, EE kadang sering melakukan throw yang membuat tim EE mengalami kekalahan karena perilaku EE tersebut.

EE Ban 6 Month
Sumber: Twitter EternalEnVy

Namun tenang saja sobat Revival, akun yang di ban oleh Valve ini adalah akun kedua (smurf) EternalEnVy sehingga akun asli dari EE tetap bisa digunakan.

Mungkin ini juga sebagai pengingat bagi pemain yang lain agar mengurangi toxic ketika sedang bermain. Jangan sampai sobat Revival mengalami hal ini yak!


Leave a Reply