500 Ribu Lebih Penonton Warnai Kembalinya Shroud ke Twitch!


Siapa yang tidak mengenal sosok Shroud? Pemain dengan nama lengkap Michael Grzesiek ini menjadi streamer populer di dunia dengan kehebatannya dalam bermain gim-gim FPS. Berbagai pujian kerap dilontarkan kepada pemain ini, mengingat semua gim mampu dia kuasai, seperti CS:GO, Fortnite, Black Squad, VALORANT, PUBG, CoD, dan lain sebagainya.

Kehadiran pemain asal Kanada tersebut memang sudah terendus oleh banyak orang setelah dua bulan absen dari cuitan di akun Twitter pribadinya. Setelah kendala teknis yang cukup mengganggu, akhirnya Shroud kembali live di platform Twitch!

Sumber: HyperX

Sebelumnya, Shroud merupakan pemain CS:GO dari Cloud9. Pasca rehat dari ranah kompetitif, Shroud memutuskan untuk stream, hingga mampu menarik banyak penonton sebelum memutuskan bergabung dengan Mixer.

Namun, pada bulan Juli lalu Mixer resmi bubar dan mengumumkan kerjasamanya dengan Facebook Gaming. Meski ditawari sejumlah uang dan kontrak fantastis, rupanya Shroud juga Ninja yang dipinang Mixer resmi menolak. Kepindahan dua streamer favorit ini mengundang pertanyaan, kemana mereka akan berlabuh?

Ninja yang kerap live di YouTube rupanya tidak mengundang respon serupa oleh Shroud. Tepat pada 13 Agustus 2020, Shroud kembali dengan mengundang kurang lebih 500.000 penonton ke acara streaming miliknya.

Bermain gim VALORANT, Shroud juga mencatatkan rata-rata penonton di hampir 238.000 dari total stream berdurasi 7 jam 37 menit tersebut. Secara blak-blakan, Shroud mengaku hanya menaruh harapan di angka 200.000 penonton, tentu respon ini menjadi sinyal positif akan kembalinya sang streamer kondang ke pelukan Twitch.

“Saya tidak tahu mengapa begitu banyak dari kalian di sini (streaming), tapi saya sangat menghargainya. Saya hanya orang biasa yang suka bermain gim, dan ini sangat gila,” ujar Shroud saat melakukan stream VALORANT.

Pada platform Mixer, sebenarnya Shroud kehilangan hampir 80 persen penonton setianya. Meski memang mengundang banyak penonton, namun Mixer belum mampu tampil konsisten dan mengundang banyak tokoh esports maupun atlet kompetitif. Pengamat esports, Rod “Slasher” Breslau melaporkan bahwa Facebook memang mencoba menarik Shroud dengan kontrak sebesar US$10 juta.

Yap, faktanya kepergian Shroud berujung kembalinya pemain tersebut ke platform Twitch. Hasil ini menjadi kabar baik, apalagi Twitch memang dimiliki oleh komunitas gamers di berbagai pelosok dunia.

Selamat datang, Shroud!


Leave a Reply