2 Kasus di MPL PH Season 8 yang Sedang Terjadi Saat Ini

Kasus MPL PH

Turnamen Mobile Legends di Filipina, MPL PH Season 8, baru saja menyelesaikan babak regular season dan sedang terjadi 2 kasus terhadap beberapa tim.

Mobile Legends Professional League (MPL) Season 8 sedang terjadi di beberapa negara seperti Indonesia, FIlipina, dan beberapa negara di Asia Tenggara.

Memasuki season kedelapan ini, tentu beberapa tim sudah tidak asing dengan peraturan yang ada, tetapi beberapa dari mereka sempat terkena kasus yang merugikan tim mereka.

BACA JUGA: Regional Qualifier BNI King of School Dimulai, Lebih Dari Seribu Sekolah Perebutkan Gelar Juara

Kasus di MPL PH Season 8

Selebrasi Blacklist Int di Week 7 MPL PH Season 8

Blacklist International MPL

Ketentuan paling utama yang harus diperhatikan setiap tim adalah tidak boleh bertindak sesuka hati saat live sedang dimulai, karena penonton akan banyak melihat kegiatan pemain.

Salah satu pemain dari Blacklist International tertangkap memberikan jari tengah sebagai selebrasi mereka di depan kamera, dan sangat jelas diperlihatkan saat live match berlangsung.

Alhasil pihak MPL PH memberikan sanksi untuk OHEB, pemain yang melakukan selebrasi tidak senonoh itu untuk tidak boleh bermain selama 2 minggu mulai per tanggal 9 Oktober 2021.

Tim Blacklist juga terkena denda sebesar $500 atas kesalahan yang dilakukan oleh pemainnya, dan semoga saja hal ini tidak kembali terulang, melihat banyaknya pemain muda yang menonton pertandingan tersebut.

BACA JUGA: Emperor Sayangkan 2 Tim Ini Bertemu di Lower Bracket MPL Season 8

Throw Gaming di Match Nexplay EVOS vs Omega Esports

Kedua datang dari 2 tim besar di Filipina yaitu Nexplay EVOS dan Omega Esports yang berisikan para roster dari Bren Esports, pemenang M2 World Championship.

Kedua tim ini bertanding sebagai penutup dari babak regular season, hanya saja terlihat ada sedikit kejanggalan, di mana banyak komentar yang mengatakan bahwa tim sengaja kalah.

Terlihat dari EVOS yang melakukan pick aneh dengan spell flame shot di kelima pemain, memperlihatkan bahwa saat lolos playoffs mereka tidak ingin langsung bertemu dengan Blacklist International yang sudah dipastikan lolos.

BACA JUGA: Muhammad Ikhsan Ceritakan Awal Mula Gunakan Nickname Lemon di Mobile Legends

Hal ini membuat pihak MPL PH harus menelusuri lebih jauh gameplay mereka untuk bisa mengeluarkan statement lebih lanjut sebelum memberikan sanksi kepada kedua tim ini.

BACA JUGA: Donkey Indikasikan Ada MPL Ladies, Benarkah?

Nah itulah beberapa kasus yang sedang terjadi di MPL PH Season 8 kali ini, semoga saja cepat terselesaikan dan tidak ada kasus lebih lanjut lagi untuk mereka ya sobat RevivaL.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad


Leave a Reply